Destinasi

Cabang baru di Gejayan Jogja

Langkah awal dalam tonggak pelebaran sayap Bonekamu di Jogja berdampak positif. Baik dari segi penjualan maupun langkah dalam mewujudkan salah satu tujuan Bonekamu. Yaitu Menciptakan lapangan kerja seluas-luasnya untuk membantu pemerintah dalam mengurangi pengangguran. Pembukaan cabang Bonekamu di JL. Selokan Mataram dianggap sukses dan mengantarkan cabang-cabang selanjutnya di seluruh nusantara. Hingga pada tanggal 21 Juni 2014 ini Bonekamu kembali membuka cabang di JL. Gejayan 14.

Proses pembukaan cabang Bonekamu di JL. Gejayan 14 Jogja ini dinilai lancar tanpa kendala serius. Muflihan, kepala cabang Bonekamu Jogja menjelaskan hanya perlu waktu kurang dari satu minggu untuk persiapan dan lain sebagainya. Kordinasi yang baik antara kepala cabang Jogja dan management di Malang menjadi point utama kelancaran proses pembukaan Bonekamu Jl. Gejayan Jogja. Hingga target grand opening hari ini (21 Juni 2014) dapat dilaksanakan dengan baik walapun masih terdapat kekurangan di sana-sini.

“Kami bekerja keras dengan berpedomankan rancangan dan peralatan yang dikirim dari Bonekamu Malang, hingga di Jogja kami hanya mengeksekusi lapangan. Semoga kesuksesan ini menjadi point utama dan lecutan kami untuk menjadi pribadi yang jauh lebih baik dari sebelumnya,” terang Muflihan, kepala cabang Bonekamu Jogja.